Tips Memulai Usaha Warung Kopi Bagi Prakerja

Selepas mengikuti pelatihan usaha kopi bagi prakerja, sebaiknya Anda segera membuka dan menjalankan usaha kopi untuk meraih kesuksesan Anda. Apalagi di masa pandemi seperti ini, berjualan kopi dengan membuka usaha kopi atau berjualan kopi secara online merupakan solusi terbaik untuk mengatasi kesulitan keuangan yang Anda alami akibat physical distancing.

bisnis usaha warung kopi

Bacaan Lainnya

5 Tips Memulai Bisnis Warung Kopi Bagi Prakerja

Untuk mulai menjalankan bisnis kopi Anda, ada beberapa tips penting yang bisa Anda jalankan. Tips-tips tersebut akan saya jelaskan pada kelanjutan artikel di bawah ini.

1. Modal Awal

Setiap usaha pasti ada modalnya, demikian pula bisnis kopi. Untuk mulai menjalankannya tentu saja Anda membutuhkan modal. Tapi jangan khawatir, jika Anda mengikuti prakerja pelatihan usaha kopi yang diselenggarakan oleh Bencoolen Coffee, Anda tidak saja diajari berbagai hal yang berkaitan dengan ilmu barista, tetapi juga tips menjalankan bisnis kopi dengan modal awal yang rendah.

2. Target Konsumen

Menentukan target konsumen merupakan salah satu pondasi paling penting bagi siapapun yang ingin menjalankan bisnis kopi, baik dengan membuka kedai kopi maupun berjualan kopi secara online. Sebab, lokasi dan konsep warung kopi berbeda antara satu dengan yang lainnya disebabkan perbedaan target konsumen.

Untuk target konsumen masyarakat umum misalnya, lokasi warung kopi yang paling tepat adalah di pinggir jalan, pinggir pasar, serta pinggir terminal atau stasiun. Konsep warungnya pun sederhana, cukup ada bangku dan meja saja sudah bisa dijalankan.

Berbeda halnya jika target konsumen Anda adalah anak-anak muda, di mana mereka menjadikan warung kopi sebagai tempat nongkrong dan bersantai. Konsep kedai kopi yang paling cocok dan menarik minat mereka adalah kedai yang dibuat khusus dengan senyaman mungkin, serta dilengkapi dengan beberapa fasilitas pelengkap seperti Wifi. TV, dan lain sebagainya.

3. Mencari Supplier

Keahlian barista yang Anda dapatkan saat mengikuti prakerja pelatihan usaha kopi tidak akan bermanfaat jika tidak didukung dengan kopi yang berkualitas. Hasil kolaborasi antara kopi berkualitas dan kemampuan meracik kopi seorang barista akan menghasilkan kopi yang berkarakter dan bercita rasa khas.

Oleh karena itu, sebelum mulai menjalankan bisnis kopi dengan membuka kedai kopi maupun berjualan kopi secara online, sebaiknya Anda mencari supplier kopi berkualitas terlebih dahulu. Hal ini penting agar Anda tidak kelabakan mencari stok kopi saat warung kopi Anda sudah berdiri atau konsumen Anda semakin banyak.

4. Lokasi Bisnis

Penentuan lokasi bisnis kopi yang akan Anda jalankan erat kaitannya dengan poin nomor dua yang telah disebutkan, yaitu menentukan target konsumen.  Meskipun demikian, jika lokasi warung kopi yang bisa Anda dapatkan terbatas, misalnya hanya di teras rumah atau halaman rumah Anda, tentu saja Anda tetap bisa menjalankan bisnis warung kopi Anda. Sebab, jika konsep warung yang Anda buat menarik dan cita rasa kopi yang Anda sajikan betul-betul berkualitas, tentunya lambat laun pelanggan warung kopi Anda akan semakin banyak. Anda hanya membutuhkan kesabaran dan kesungguhan dalam mengelolanya.

Jika Anda hanya fokus berjualan kopi secara online, tentu Anda tidak membutuhkan lokasi tertentu karena Anda bisa menjalankannya dari rumah. Jualan kopi Anda bisa berupa hasil racikan kopi yang dikemas dalam botol tertentu dan siap diminum, atau bisa juga racikan mentah siap seduh.

5. Promosi Bisnis

Karena usaha bisnis kopi  Anda tergolong baru dan belum dikenal banyak orang, tentu saja Anda harus melakukan promosi sebanyak mungkin. Ada beberapa strategi yang cukup efektif untuk Anda jalankan, misalnya berpromosi di akun social media Anda, membuat brosur dan stiker, serta menawarkan diskon tertentu. Di awal-awal usaha Anda harus bekerja keras dan berusaha semaksimal mungkin.

 

Tips Memulai Usaha Warung Kopi Bagi Prakerja

Pos terkait